Wednesday 30 January 2013

Jadwal Imunisasi Polio - DPT - Campak


Sebelumnya kita telah membahas imunisasi BCG dan Hepatitis B untuk si kecil. Kali ini kita akan membahas imunisasi Polio, DPT dan Campak. Semua imunisasi ini merupakan imunisasi yang wajib diberikan untuk si kecil.

Polio

Diberikan enam kali, yaitu pada saat si kecil lahir, usia 2, 4, 6, 18 bulan dan usia 5 tahun:
  1. Polio-0, Vaksin polio yang pertama, diberikan di rumah sakit atau rumah bersalin, pada saat bayi dipulangkan. Atau bila tidak diberikan pada saat kunjungan pertama saat si kecil memeriksakan diri.
  2. Polio-1, vaksin Polio yang kedua, diberikan pada saat si kecil berusia 2 bulan, dapat diberikan bersamaan dengan DPT-1.
  3. Polio-2, vaksin Polio ketiga, diberikan pada saat usia si kecil sudah 4 bulan, dan dapat diberikan bersamaan dengan DPT-2.
  4. Polio-3, vaksin Polio ke-empat, dapat diberikan bersamaan dengan DPT-3, pada saat si kecil berusia 6 bulan.
  5. Polio-4, vaksin Polio kelima, diberikan pada saat usia 18 bulan, dan dapat bersamaan dengan pemberian vaksin DPT-4.
  6. Polio-5, vaksin polio yang terakhir (diberikan pada saat si kecil sudah 5 tahun dan dapat bersamaan dengan vaksin DPT-5.
DPT

Merupakan vaksin untuk penyakit Difteri, Pertusis dan Tetanus, diberikan sebanyak 6 kali yaitu pada saat si kecil berusia 2, 4, 6, 18 bulan serta 5 dan 12 tahun.
  1. DPT-1 diberikan pada saat si kecil berusia 2 bulan, minimal usianya sudah 6 minggu. Dapat digabung dengan pemberian vaksin Hib-1.
  2. DPT-2, saat si kecil berusia 4 bulan, dapat diberikan terpisah atau digabung dengan vaksin Hib-2.
  3. DPT-3, demikian juga halnya, pada saat usia si kecil 6 bulan.
  4. DPT-4, diberikan pada saat usia 18 bulan, atau setahun setelah DPT-3.
  5. DPT-5, diberikan pada saat usianya sudah 5 tahun. DPT-6, diberikan saat si kecil usia 12 tahun atau sudah kelas 6 SD, biasanya diberikan hanya dT atau TT, bukan DPT lagi.
Campak

Diberikan pada saat si kecil berusia 9 bulan dan 6 tahun. Vaksin Campak-1 diberikan pada usia si kecil sudah 9 bulan. Sedang vaksin Campak-2 diberikan saat si kecil berusia 6 tahun atau sudah masuk kelas 1 SD, merupakan program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS). Tapi bila si kecil sudah mendapat vaksin MMR pada saat usianya 15 bulan, maka vaksin Campak-2 tidak perlu diberikan lagi.

No comments: