Thursday, 28 February 2013

Tetap Stylish Saat Hamil


Meski Anda sedang hamil, bukan berarti Anda tidak bisa tampil cantik dan menawan. Yang terpenting adalah Anda mengenakan busana yang nyaman. Saat hamil, besar kecilnya perut seorang wanita tidaklah sama. Ada yang perutnya sudah terlihat membesar pada usia kehamilan 4 bulan, namun ada juga yang sudah 5 bulan lebih, tapi perutnya tetap "rata".

Jika selama Anda mengenakan blus masih cukup maka Anda tidak perlu membeli busana hamil. Tetapi jika sudah terasa sesak pada daerah perut, maka Anda membutuhkan busana hamil. Ada baiknya jika Anda simak trik memilih busana hamil berikut ini agar penampilan Anda tetap terlihat lebih gaya dan cantik.

Pilihlah busana hamil model tali belakang. Dengan mengenakan busana ini, maka Anda bisa membesar atau mengecilkan sesuai kebutuhan. Model satu tali tipis akan memberi kesan yang anggun. Sedangkan pilihan tali yang bersusun seperti tali sepatu pada punggung bagian belakang akan memberikan kesan bahwa Anda terlihat lebih sportif. Busana hamil dengan model seperti ini bisa dipakai hingga usia kehamilan 9 bulan, bahkan masih tetap bisa dipakai meski Anda telah ramping kembali sesudah melahirkan.

Busana model baby doll. Model busana ini termasuk klasik yang selalu muncul dalam setiap dunia fashion. Modelnya memang membuat nyaman wanita hamil karena potongan yang lebar di bagian perut. Anda bisa memilih busana yang terbuat dari bahan sutra atau yang lainnya karena dengan bahan ini, maka Anda akan lebih nyaman dan setelah Anda melahirkan.

Anda bisa memilih busana hamil dengan model tali samping. Model busana hamil dengan tali samping bisa disesuaikan besar atau kecilnya dengan ukuran tubuh Anda. Perbedaannya, busana dengan tali samping akan terlihat lebih rapi saat dikenakan karena masing-masing bagian bisa ditarik secara simetris.

Busana dengan model kancing bukaan depan bisa Anda pilih sebagai busana hamil. Aksen berupa kancing ini bisa Anda manfaatkan saat Anda menyusui nanti. Busana bukaan depan sangat praktis jika Anda kenakan di saat masa menyusui.

Pada prinsipnya, busana hamil bisa Anda permak setelah kehamilan usai. Potongan yang tidak terlalu rumit akan memudahkan Anda untuk menambah kupnat agar lebih terlihat ramping, tapi sebaiknya jangan semua busana hamil Anda kecilkan karena ada beberapa model busana hamil yang tidak bisa Anda kecilkan.

No comments: