Sunday, 30 December 2012
Pengaruh Usia Ayah Pada Kehamilan
Jika seorang wanita hamil berusia lebih dari 30 tahun, maka risiko baik ibu maupun bayi akan meningkat selama kehamilan. Saat ini belum ada indikasi yang jelas dampak apa yang diberikan oleh usia ayah si bayi pada kehamilan karena jika usia ibu lebih dari 30 tahun, maka usia ayah biasanya juga lebih tua. Akan sulit untuk menentukan usia siapa (si ibu atau si ayah) yang lebih berperan dalam kehamilan.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pria yang berusia lebih dari 55 tahun hampir sering akan menjadi ayah dari bayi dengan sindroma Down. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa risikonya masih tinggi jika usia ibunya juga lebih dari 30 tahun. Diperkirakan bahwa pada usia 40 tahun, risiko pria menjadi ayah dari bayi dengan sindroma Down adalah sekitar 1%. Angka tersebut akan menjadi dua kali lipatnya pada usia 45 tahun.
Jika kedua orang tua si bayi berusia lebih dari 35 tahun, maka konsultasi genetik sangat dianjurkan karena risiko abnormalitas kromosom diduga akan meningkat 5% pada situasi tersebut. Kini banyak dianjurkan agar pria menjadi ayah dari anak-anak sebelum mereka berusia 40 tahun. Namun, hingga kini masih diperlukan data dan penelitian yang mendukung tentang pernyataan pengaruh usia ayah pada kehamilan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment