Sunday, 30 December 2012
Morning Sickness Kurangi Risiko Kanker Payudara
Kini ada kabar gembira bagi Anda yang tengah mengalami mual muntah di awal kehamilan atau disebut dengan gejala morning sickness. Menurut peneliti dari University Buffalo, AS, perempuan yang mengalami morning sickness selama kehamilan akan lebih rendah memiliki risiko terkena kanker payudara di kemudian hari.
Hasil penelitian yang menggembirakan itu telah dipublikasikan dalam pertemuan tahunan The Society for Epidemiologic Research. Para peneliti tersebut melakukan wawancara terhadap 1.001 perempuan berusia 35 hingga 79 tahun yang baru saja didiagnosa menderita kanker payudara. Sementara itu, sebanyak 1.917 perempuan lainnya menjadi responden dalam kelompok kontrol.
Dari beberapa gangguan kehamilan yang biasa dialami oleh ibu hamil, seperti tekanan darah tinggi, pre-eklamsia, bertambahnya berat badan hingga diabetes, ternyata tidak berpengaruh terhadap kejadian kanker payudara.
Sebaliknya dengan gejala morning sickness, seperti mual-mual, lemas, dan muntah, berkaitan dengan menurunnya risiko kanker payudara hingga 30%. Tingkat gejala dan lamanya seorang ibu hamil mengalami gejala morning sickness diduga akan semakin mengurangi risiko penyakit kanker tersebut.
Meskipun hasil ini merupakan kabar gembira bagi ibu hamil yang tengah mengalami morning sickness, namun tim peneliti mengingkatkan bahwa riset ini merupakan studi epidemiologi sehingga hasilnya tidak bisa diartikan secara berlebihan.
Sumber: Reuters
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment