1. Publikasikan keputusan anda untuk berhenti merokok
Publish alasan anda berhenti merokok, bisa ke istri/suami, pacar,
teman, sahabat, atau keluarga, secara psikologis anda akan mendapat dorongan/support
dari orang-orang sekitar, dan anda tidak sendirian dalam menghadapinya.
2. Sediakan Pengganti
Kalau ingin berhenti merokok secara bertahap bisa pakai cara
ini, cukup beli permen, jadi tiap mau/ingat merokok ganti dengan permen, maka
permen adalah ganti rokok.
3. Buat Jadwal
Misalnya 1 hari merokok berapa batang saja, misalnya habis
makan sekali aja, atau 1 hari ngak sampai 5 batang, atau ngak dihabisin dan
disimpan untuk sebentar, atau habis makan ngak habis trus disimpan untuk makan
malamnya, dsb.
4. Hindari kebiasaan yang membuat anda merokok
Misalnya anda bosan dan pengen merokok, hilangkan kebosanan
itu, atau kalau bergaul di tempat-tempat yang merokok, hindari bergaul di
tempat-tempat yang merokok.
5. Carilah kesibukan
Carilah kesibukan, jika anda sibuk kerja atau melakukan
kegiatan dan fokus, maka anda akan lupa dengan merokok.
6. Kunjungi tempat tanpa asap rokok
Kunjungi tempat-tempat yang bebas asap rokok, dengan ini
juga bisa tidak memancing anda untuk merokok, apalagi jika sampai dilarang, dan
tentu saja udaranya segar.
No comments:
Post a Comment