Wanita umumnya menginginkan dirinya selalu tampil cantik dan mempesona. Kini sudah banyak cara yang dapat dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut, baik secara tradisional maupun modern. Namun, ada cara yang cukup sederhana untuk dapat tampil cantik dari dalam yaitu sebagai berikut:
1. Kecantikan sebenarnya lebih dari apa yang tampak dari luar.
Secantik apapun penampilan Anda akan jauh lebih baik jika kecantikan tersebut berasal dari vitalitas dan kesehatan dalam diri sendiri. Perkuat kulit, rambut, dan kuku Anda dengan konsumsi makanan yang bernutrisi seperti protein, vitamin, dan mineral (misalnya vitamin E, folic acid, kalsium, zat besi, dan seng).
2. Mengambil keuntungan dari olahraga
Olahraga dapat membantu membakar kelebihan kalori sehingga mampu menurunkan berat badan. Selain itu, olahraga mengangkat beban bersifat baik untuk pembentukan otot. Mulailah olahraga dengan pemanasan yang cukup dan dengan konsumsi makanan yang sehat, seperti buah-buahan segar sekitar satu jam sebelum berolahraga.
3. Konsumsi lemak yang sehat untuk mendapatkan kulit bersinar dan kekebalan tubuh yang kuat
Jenis lemak khusus yang sehat sebenarnya dapat ditemukan dalam makanan sehari-hari seperti ikan, kacang, alpukat, dan minyak zaitun. Lemak-lamak tersebut sangat penting bagi kesehatan kulit dan syaraf, serta untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah peradangan, dan menjaga tubuh agar tetap berminyak.
4. Menurunkan tanda-tanda penuaan dengan meningkatkan antioksidan tubuh.
Radikal bebas, yang menyebabkan kerusakan sel dan lapisan kulit serta dapat memicu penyakit tertentu seperti kanker, diketahui merupakan penyebab utama terjadinya penuaan. Antioksidan termasuk vitamin A, C, dan E dengan senyawa tertentu yang disebut dengan phytochemical yang terdapat dalam buah dan sayur terbukti dapat membantu mencegah kerusakan sel-sel tubuh.
5. Minum 8 gelas air per hari dan ketika berolahraga minum 1-2 gelas air setiap 15 menit.
Ketika mulai berolahraga, tubuh akan mulai kehilangan cairan melalui keringat dan akhirnya akan mempengaruhi penampilan Anda. Minumlah banyak air putih untuk membantu melarutkan serta membawa nutrisi yang larut dalam air, mengatur suhu tubuh, dan juga mengeluarkan bahan-bahan yang tidak diperlukan oleh tubuh. Konsumsi cairan yang cukup juga akan menjaga kulit tetap sehat dan segar.
Sunday, 30 November 2008
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comment:
Promosikan artikel anda di www.infogue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur http://www.infogue.com/info/cinema/& http://www.infogue.com/game_online & http://www.infogue.com/kamus untuk para netter Indonesia. Salam!
http://kecantikan.infogue.com/kecantikan_mulai_dari_dalam
Post a Comment